Pengertian Jurnal
Jurnal berasal dari bahasa Prancis yaitu Journal yang
berarti buku harian. jadi, jurnal diartikan sebagai buku harian yang digunakan
untuk mencatat semua transaksi yang terjadi berupa pendebatan dan pengkreditan
secara kronologis (menurut urutan tanggal) beserta penjelasan yang diperlukan.
Jurnal Umum
Jurnal umum adalah formulir khusus yang
dipakai untuk mencatat setiap bukti pencatatan transaksi berupa pendebetan dan
pengkreditan secara kronologis beserta penjelasan-penjelasan yang diperlukan
dari transaksi-transaksi tersebut.
Jurnal Khusus
- Jurnal
Pembelian
- Jurnal
Penjualan
- Jurnal
Penerimaan Kas
- Jurnal
Umum
Fungsi Jurnal
- Fungsi Historis
Pencatatan setiap transaksi dilakukan secara kronologis berdasarkan tanggal
terjadinya transaksi. jurnal menggambarkan kegiatan perusahaan sehari-hari
secara berurutan dan terus menerus.
- Fungsi Pencatatan
Jurnal wajib mencatat setiap peristiwa finansial yang terjadi dalam
perusahaan. tiap perubahan kekayaan, modal, biaya dan pendapatan harus terlebih
dahulu dicatat ke dalam jurnal, agar pembuatan laporan keuangan perusahaan
dapat dilakukan secara lengkap.
- Fungsi Analis
Pencatatan dalam jurnal merupakan hasil analisis transaksi berupa
pendebetan dan pengkreditan akun yang terpengaruh, berikut jumlahnya.
- Fungsi Instruksi
Catatan dalam jurnal merupakan perintah untuk mendebet dan mengkredit akun
sesuai dengan catatan dalm jurnal.
- Fungsi Informatif
Catatan dalm jurnal memberikan penjelasan mengenai transaksi yang terjadi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar